![]() |
FOTO. Zamroni Aziz. |
MATARAM, BL - Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) NTB berencana menggelar doa bersama yang akan melibatkan 10 ribu warga dari berbagai elemen masyarakat pada Senin 28 April 2025.
Hal ini dilakukan dalam rangka meminta kelancaran ibadah haji tahun 2025 di wilayah Provinsi NTB.
"Kegiatan doa bersama ini akan berlangsung di halaman Kantor Gubernur NTB, Kota Mataram pada hari Senin, 28 April 2025 mendatang," ujar Kakanwil Kemenag NTB, Zamroni Aziz dalam sambutannya di sela-sela memimpin rapat panitia PPIH Embarkasi Lombok.
Menurut Zamroni, kegiatan doa bersama ini merupakan ikhtiar spiritual demi keselamatan dan kelancaran perjalanan jemaah haji asal NTB menuju Tanah Suci.
Di mana, pihaknya telah berkoordinasi dengan berbagai pemangku kepentingan untuk memastikan kegiatan ini berjalan khidmat dan lancar.
“Insyaallah, sekitar 10 ribu peserta akan hadir untuk bersama-sama memanjatkan doa. Ini bagian dari ikhtiar kita agar seluruh jemaah haji NTB diberi kemudahan dan keselamatan selama menunaikan ibadah,” tegas Zamroni.
Ia mengaku bahwa kegiatan tersebut akan melibatkan seluruh organisasi masyarakat (ormas) Islam di wilayah NTB. Di antaranya, Nahdlatul Wathan (NW), NWDI, Nahdlatul Ulama (NU), hingga Muhammadiyah.
Diharapkan, adanya doa bersama ini sebagai bentuk sinergi dan persatuan umat dalam menyambut momen sakral ini.
"Para peserta doa akbar terdiri dari guru, penyuluh agama, pegawai Kemenag, tenaga pendidik madrasah, hingga calon jemaah haji, khususnya dari Kota Mataram," kata Zamroni.
Lebih lanjut dikatakannya bahwa para peserta yang mengikuti doa bersama itu akan mengenakan pakaian serba putih sebagai simbol kesucian dan ketulusan niat dalam bermunajat.
"Acara ini menjadi bukti nyata komitmen Pemprov NTB dan masyarakatnya dalam mendukung penyelenggaraan ibadah haji secara menyeluruh. Yakni, bukan hanya secara teknis, tetapi juga secara spiritual," tandas Zamroni Aziz. (R/L..).