Hanya Seminggu, Lima TKD Iqbal-Dinda Pulau Lombok Sudah Terbentuk -->

Hanya Seminggu, Lima TKD Iqbal-Dinda Pulau Lombok Sudah Terbentuk

Kamis, 03 Oktober 2024, Kamis, Oktober 03, 2024

 

FOTO. Ketua TKD Iqbal-Dinda Provinsi NTB Baiq Isvie Rupaeda (tengah) saat  bersama Cagub Lalu Muhamad Iqbal saat mengukuhkan TKD Iqbal-Dinda Lombok Tengah. 














MATARAM, BL - Tim Kampanye Daerah (TKD) paslon Iqbal-Dinda telah resmi terbentuk di lima kabupaten/kota di Pulau Lombok. 


Target seminggu yang sudah dipatok TKD Iqbal-Dinda Provinsi NTB, akhirnya terwujud pada Minggu (29/9) lalu. 


"Insya Allah, target kami Minggu depan, TKD Iqbal-Dinda di lima kabupaten/kota di Pulau Sumbawa juga sudah bisa terbentuk," ujar Ketua TKD Iqbal-Dinda Provinsi NTB Baiq Isvie Rupaeda pada wartawan, Senin 30 September 2024.


Menurut Ketua DPRD NTB ini, tuntasnya TKD Iqbal-Dinda di lima kabupaten/kota di Pulau Lombok sesuai target, dipicu terbangunnya komunikasi yang baik antar sepuluh pimpinan partai politik. 


Di mana, pihaknya memilih mengedepankan semangat kebersamaan dalam memenangkan Pilgub NTB 2024. 


"Jadi, pola kebersamaan dan saling memahami ini,  yang membuat pimpinan parpol hingga paslon percaya pada kami. Inilah yang membuat tim TKD cepat terbentuk hanya seminggu untuk Pulau Lombok," kata Isvie. 


Diketahui, paslon Iqbal-Dinda didukung oleh  sepuluh partai politik, yakni Golkar yang mengamankan 10 kursi di DPRD NTB. Kemudian, Gerindra (10), PPP (7), PAN (4), PBB (2), Hanura (1), Gelora, PSI, Garuda, dan Prima.


Menyinggung koalisi gemuk Iqbal-Dinda. Isvie mengaku tak khawatir. Sebab, pihaknya tidak akan pernah menganaktirikan parpol pendukung baik itu parpol parleman dan non parlemen.,


Sebab,  strategi dalam menjaga ritme koalisi gemuk tersebut sudah dipersiapkannya. 


"Saya sudah bertemu Pak Iqbal juga Bu Indah. Di situ, sudah saya sampaikan bahwa hanya dengan menajemen kebersamaan tanpa membedakan status partai pengusung. Insya Allah, kerja pemenangan akan bisa berjalan antara parpol dan relawan," ungkap Isvie Rupaeda. 


Lebih lanjut dikatakannya bahwa dengan trend elektabilitas paslon Iqbal-Dinda yang kini terus merangsak naik dan bersaing ketat dengan paslon Rohmi-Firin, tentunya semua parpol pengusung dan tim relawan harus bekerja sinergi dan kolaborasi untuk menjaga wilayah kerjanya masing-masing. 


"Saya optimis Iqbal-Dinda akan bisa memenangkan Pilgub NTB 2024, asalkan kerja kita semua kompak. Jadi, hanya dengan cara kerja yang kompak dan sinergi, trend elektabilitas Iqbal-Dinda yang kini naik akan bisa tetap terjaga hingga saat pencoblosan," jelas  Isvie. 


Hj Baiq Isvie Rupaeda saat menyampaikan sambutannya saat pengukuhan TKD Iqbal-Dinda Kota Mataram 




Diketahui, untuk Kabupaten Loteng, TPD Iqbal-Dinda diketuai Politisi Gerindra Ali Usman Ahim dengan Sekretaris H. Yusuf Saleh dan Bendahara Ahmad Sufandi.


Sementara TPD Kabupaten Lobar diketuai Politisi Golkar, HL Hermayadi, Sekretaris Tahrir Hilal dan Bendahara H. Adnan.


Selanjutnya, Kota Mataram TPD Iqbal-Dinda diketuai Politisi Golkar H. Didi Sumardi, Sekretaris Ahmad Azhari Gufron dan Bandahara Baiq Mirdiati. 


Untuk di Kabupaten Lombok Timur (Lotim),  komposisi kepengurusan TKD Iqbal-Dinda diketuai H.Lalu Hasan dari Partai Golkar dengan Sekretaris H. Saefudin Zuhri dari Partai Amanat Nasional (PAN) dan Bendahara Muhammad Yusril dari Partai Gerindra. 


Serta, Ketua Golkar KLU, Mariadi ditunjuk menjadi Ketua TPD Iqbal-Dinda Kabupaten Lombok Utara (KLU), didampingi Hakamah selaku Sekretaris dan Sulis sebagai Bendahara. (R/L..).

TerPopuler