Melalui Jalan Sehat, Paslon Iqbal-Dinda Komit Kedepankan Politik Sehat di Pilgub NTB 2024 -->

Melalui Jalan Sehat, Paslon Iqbal-Dinda Komit Kedepankan Politik Sehat di Pilgub NTB 2024

Kamis, 12 September 2024, Kamis, September 12, 2024


Juru Bicara Iqbal-Dinda, Adhar Hakim (tengah) saat menyampaikan keterangan persnya dihadapan wartawan terkait kesiapan deklarasi Iqbal-Dinda di di GOR Turida, Kota Mataram.
















MATARAM, BL - Pasangan Lalu Muhamad Iqbal-Indah Dhamayanti Putri (Iqbal-Dinda) akan menggelar deklarasi akbar untuk maju berkontestasi pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) NTB 2024,  pada Minggu (15/9) di GOR Turida, Kota Mataram.


Direncanakan, dua politikus nasional yakni,  Fahri Hamzah dan Fadli Zon akan hadir untuk menyapa ribuan masyakarat NTB dengan menyampaikan orasi politiknya. 


Juru Bicara Iqbal-Dinda, Adhar Hakim, mengatakan bahwa pihaknya sengaja melakukan deklarasi paslon gubernur dan wakil gubernur menjelang penetapan paslon oleh KPU NTB. Hal ini adalah bentuk keseriusan usai menuntaskan semua persyaratan setelah proses pendaftaran ke KPU setempat. 


"Jadi, deklarasi yang berbeda dengan paslon lainnya itu, adalah bentuk keseriusan kami usai ijab-kabul dinyatakan sah oleh KPU. Inilah jalan politik Iqbal-Dinda sebagai langkah strategis di Pilgub NTB 2024,'' ujar Adhar saat menyampaikan keterangannya pada wartawan di Posko Pemenangan Iqbal-Dinda di Mataram, Kamis 12 September 2024.


Menurut dia, deklarasi paslon Iqbal-Dinda yang dirangkaikan dengan jalan sehat di GOR Turide ini, bakal dihadiri oleh sejumlah tokoh politik dari parpol pengusung, juga simpul-simpul pendukung Iqbal-Dinda dari ormas, pemuda, maupun kelompok pendukung yang lain. 


Adhar mengaku bahwa Wakil Ketua Umum DPP Partai Gelora Fahri Hamzah dan Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra Fadli Zon terkonfirmasi hadir. Keduanya bakal memberikan orasi politik di acara tersebut.


"Ada Pak Fahri Hamzah dan Fadli Zon, sudah terkonfirmasi hadir. Kami masih menunggu informasi yang lain. Juga nanti sejumlah tokoh politik di daerah juga akan diberikan ruang untuk memberikan orasi politik," jelasnya.


Lebih lanjut dikatakannya bahwa acara deklarasi dan jalan sehat ini sebagai sebuah ungkapan dari Iqbal-Dinda untuk konstituen pendukung dan calon pendukung. 


Adhar menegaskan bahwa paslon Iqbal-Dinda ingin menyatakan kesiapan untuk berkontestasi dalam Pilkada Serentak NTB 2024.


Di mana, pihak panitia secara hati-hati telah menyusun estimasi bakal dihadiri oleh 20.000 orang. Selain itu, panitia juga mempersiapkan segala langkah partisipatif.


"Insya Allah, kami sudah menyiapkan langkah-langkah penanganan. Langkah-langkah itu berupa panitia yang berkoordinasi dengan 10 lingkungan di sekitar Turida. Dan kita ingin acara  ini digelar secara baik-baik, dengan baik. Sebab, acara ini adalah komitmen Iqbal-Dinda dalam memperkenalkan diri kepada masyarakat yang lebih luas," papar Adhar.


Ia menambahkan bahwa sedari awal paslon Iqbal-Dinda, berkomitmen untuk menyampaikan kepada publik bahwa inilah bentuk keseriusan dalam menetapkan calon politik. Sehingga, membutuhkan waktu yang cukup panjang untuk menggelar deklarasi pasca-pendaftaran ke KPU NTB.


“Kami ingin memperlihatkan kepada publik bahwa ijab-kabul politik telah sah dengan kami masuk menjadi salah satu kontestan yang ingin mengedepankan politik sehat dan riang gembira di Pilgub NTB 2024 ini," tandas Adhar Hakim. 


Sebagai informasi, Iqbal-Dinda diusung oleh sepuluh partai politik yakni Golkar yang mengamankan 10 kursi di DPRD NTB. Kemudian, Gerindra (10), PPP (7), PAN (4), PBB (2), Hanura (1), Gelora, PSI, Garuda, dan Prima. (R/L..).

TerPopuler