Sang Raja Dangdut Sebut Duet Lalu Ahmad Zaini dan Nurul Adha Pilihan Tepat untuk Pimpin Lobar 2024 -->

Sang Raja Dangdut Sebut Duet Lalu Ahmad Zaini dan Nurul Adha Pilihan Tepat untuk Pimpin Lobar 2024

Minggu, 11 Agustus 2024, Minggu, Agustus 11, 2024

 

Raja dangdut Rhoma Irama (tengah) saat bersama pasangan Lalu Ahmad Zaini dan Nurul Adha (Lazada) usai memberikan keterangan pada wartawan di Hotel Santika, Kota Mataram. 














MATARAM, BL -  Bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati, Lalu Ahmad Zaini dan Nurul Adha atau Lazada, dinilai merupakan duet pemimpin yang tepat untuk Kabupaten Lombok Barat (Lobar). 


Raja dangdut Rhoma Irama mengemukakan hal itu saat menghadiri jumpa pers di Mataram, Sabtu 10 Agustus 2024. 


"Duet Lalu Ahmad Zaini dan Nurul Adha ini, merupakan kombinasi yang tepat dalam kepemimpinan daerah," ujarnya. 


Menurut Rhoma, duet pemimpin di satu daerah jika berasal dari birokrat dan politisi, hal itu akan membuat keserasian dalam pengambilan kebijakan yang akan lebih menguntungkan rakyat. 


Di mana, birokrasi diwakili oleh Lalu Ahmad Zaini yang kini menjabat Direktur Utama ( Dirut) PT Air Minum Giri Menang (PTAM). Sementara, Nurul Adha menjabat Ketua DPD PKS dan Wakil Ketua DPRD Lobar. 


"Antara Pak Zaini dan Bu Nurul Adha ini, sangat serasi untuk mewujudkan kemajuan daerah yang religius sesuai dengan azas Pancasila," kata dia. 


Rhoma mengaku bahwa dirinya dalam mendukung suatu pemimpin baik di level nasional dan daerah selama ini, dilatarbelakangi dengan prinsip dan idealisme atau niatan awalnya seorang pemimpin untuk maju 


"Saya dan Soneta orientasinya bukan uang, bukan pragmatis tapi idealisme.  Dan yang paling utama bagaimana prosesnya. Soal menang kalah itu hak prerogatif Allah. Walaupun menang itu harapan semua calon," jelas dia.


Lebih lanjut dikatakan Rhoma, bahwa kontestasi pemilu adalah ajang kompetisi untuk mencari figur pemimpin terbaik yang akan memimpin daerahnya.


Karena itu, ia mendukung para calon pemimpin daerah yang berikhtiar tampil dengan memiliki niat yang lurus dan ikhlas untuk memajukan masyarakatnya. 


"Pak Lalu Zaini dan Bu Adha ini, duet pemimpin sangat serasi dan harmoni. Apalagi Bu Adha juga adalah politisi santri yang memiliki ponpes besar di NTB. Dan yang perlu beliau berdua lakukan adalah perjuangan dan doa. Sudah ada lagunya itu," ungkap Rhoma sembari tertawa. 


Rhoma Irama dan Soneta sendiri dijadwalkan akan menghadiri deklarasi Lazada di Lapangan Kediri,  Kabupaten Lombok Barat pada Minggu 11 Agustus 2024.


"Insya Allah, saya mungkin akan bawa 2 lagu atau 20 lagu. Itu tergantung situasi," ucap dia.  



*Program Rp 1 Miliar Satu Desa


FOTO. Bacabup-bacawabup Lobar, Lalu Ahmad Zaini dan Nurul Adha didampingi Rhoma Irama saat memberikan keterangan persnya. 






Sementara itu, bakal calon bupati Lalu Ahmad Zaini mengaku bahwa Lobar butuh pemimpin yang berani melakukan perubahan dan menghadapi tantangan secara luas.


Selain itu, Lobar juga pemimpin yang memiliki keberpihakan pada masyarakat desa. Karena itu, ia berani menawarkan program dengan jargon sejahtera dari desa melalui Rp 1 miliar satu desa.


"Program Rp 1 miliar satu desa ini, kita rancang dan tuangkan dalam kontak politik bersama rakyat. Saya siap melakukannya," tegas Lalu Zaini. 


Menurut dia, banyak pihak yang meragukan program Rp 1 miliar satu desa. Namun ia memiliki cara untuk dapat mewujudkan hal itu. 


"Perubahan di Lobar harus dimulai dengan keberanian seorang pemimpin melakukan kontrak politik dengan rakyatnya. Saya punya cara dan strategi agar program Rp 1 miliar satu desa terwujud. Salah satunya dengan optimalisasi pendapatan dan transparansi keuangan daerah," jelas Lalu Zaini. 


Lebih lanjut dikatakannya bahwa lontrak politik ini merupakan aksi nyata yang dilakukannya untuk merepresntasikan komitmennya membawa Lombok Barat menjadi lebih baik.


"Sampai saya berani tandan tangan kontrak, itu bentuk koitmen saya. Jangan sampai potensi Lombok Barat tidak digarap dengan maksimal," tandas Lalu Ahmad Zaini. (R/L..).

TerPopuler