Resmi, Asprov PSSI NTB Putuskan Liga 3 2022 Lanjut 20 Desember -->

Resmi, Asprov PSSI NTB Putuskan Liga 3 2022 Lanjut 20 Desember

Selasa, 13 Desember 2022, Selasa, Desember 13, 2022

 

FOTO. Ketua Asprov PSSI NTB Mori Hanafi (kanan) didampingi anggota Exco PSSI Raden Nuna Abriadi dan Agus Sukmayadi saat memberikan keterangan persnya di kantor PSSI setempat



MATARAM, BL - Secercah harapan muncul bagi nasib Liga 3 Rayon Provinsi NTB 2022. Itu, menyusul setelah PSSI Pusat, mulai menggulirkan Liga 1 2022/2023 pada 5 Desember. 


Kini, Asprov PSSI NTB akhirnya mengumumkan Liga NTB akan dilanjutkan. Rencananya kompetisi ini akan dimulai lagi, 20 Desember mendatang. Nantinya, final akan dilakukan pada tanggal 28 Desember 2022. 


"Alhamdulillah, Exco Asprov PSSI NTB sudah rapat tadi, dan diputuskan Liga 3 Rayon PSSI NTB akan berlanjut. Ini sebagai tindak lanjut dari arahan PSSI Pusat," ujar Ketua Asprov PSSI NTB,  Mori Hanafi pada wartawan di kantor PSSI setempat, Selasa sore (13/12).


Menurut Politisi Gerindra itu, selain melanjutkan Liga 3 PSSI NTB, pihaknya juga melanjutkan memutar kembali kompetisi kelompok umur bertajuk, Piala Soeratin U13, U15, U17 dan Piala Pertiwi di tingkat provinsi.


Mori mendaku, sejauh ini kompetisi liga 3 Asprov PSSI NTB, lebih cepat dimulai pelaksanaanya bila dibandingkan Asprov PSSI lainnya di Indonesia. Di mana, waktu pelaksanaan kala itu, dimulai pada 6 Agustus 2022. 


"Jadi, kalau sekarang Liga 3 Asprov PSSI NTB diputuskan kita mulai, maka kompetisi delapan besar yang dilakukan di Pulau Sumbawa dan Lombok akan kita satukan. Yakni, di Pulau Lombok," kata dia. 


Mori menegaskan, pilihan satu titik pertandingan lanjutan Liga 3 Asprov PSSI, Piala Soeratin U13, U15, U17 dan Piala Pertiwi di tingkat provinsi di Pulau Lombok, tidak lain untuk memudahkan pengawasan dan pengamanan yang lebih mudah. 


"Jadi, tinggal kita melengkapi persyaratan menyangkut perizinan ke pihak kepolisian, semoga izin enggak ada hambatan. Tapi, apakah bisa dengan penonton apakah tidak. Yang pasti, kami sudah rapat tadi, akan siap dengan kondisi apapun," tegas dia.


Terkait jumlah klub yang akan mengikuti kompetisi kelompok umur, Piala Soeratin, lanjut Mori, untuk U13 akan diikuti oleh sebanyak 13 klub. Sementara, U15 akan di ikuti sebanyak 19 klub dan U17 akan di ikuti sebanyak 19 klub. 


"Semuanya akan bertanding di Pulau Lombok dan untuk Piala Pertiwi, sedang proses finalisasi persiapan yang terus kita matangkan," ucap Mori. (R/L..).

TerPopuler