Umat Islam Bali Siap Sukseskan Presidensi G20 di Bali -->

Umat Islam Bali Siap Sukseskan Presidensi G20 di Bali

Minggu, 06 November 2022, Minggu, November 06, 2022

 



FOTO. Suasana pertemuan antara jajaran Polda Bali dengan para tokoh umat Islam di Provinsi Bali. 



MATARAM, BL -  Dit Iintelkam Polda Bali menggelar pertemuan dengan Tokoh Umat Islam Provinsi  Bali di Masjid Baitul Mujib di  Denpasar Timur, Sabtu (5/11). 


Sekitar 70 orang menghadiri pertemuan yang dihajatkan dalam rangka mendukung Presidensi G20 yang bakal  berlangsung di Provinsi  berjuluk Pulau Dewata tersebut. 


Tokoh Muslim Bali, Hendrawan,  mengatakan, pihaknya memberikan apresiasi atas dihelatnya pertemuan kali ini. Sebab, Provinsi Bali dalam waktu dekat, bakal menjadi tuan rumah pertemuan negara G20.


"Maka, kondusifitas wilayah harus terus dijaga. Untuk itu, saya imbau pada jamaah yang hadir agar selalu mendukung program pemerintah sesuai dengan ajaran  yang telah dipedomani," ujar dia dalam siaran tertulisnya, Minggu (6/11). 


Sementara itu, Kasubdit I Ditintelkam Polda Bali, AKBP I Wayan Sumara, mengatakan, hadirnya Polda Bali dalam kegiatan ini,  adalah untuk menyamakan persepsi dalam rangka mendukung Presidensi G20.


"Jamaah yang hadir saat ini, adalah kekuatan bagi Polda Bali untuk menyukseskan event-event bertaraf International di Provinsi Bali," ucap dia. 


AKBP I Wayan Sumara, tak lupa mengingatkan agar para tokoh agama yang berasal dari agama Islam, agar mulai  berkolaborasi dengan Desa Adat. Hal ini, untuk menciptakan keamanan di wilayahnya masing-masing.


"Yang utama itu, dalam rangka menjaga stabilitas keamanan di wilayah Provinsi Bali," kata dia.


Dalam pertemuan penuh akrab itu, seluruh Tokoh Muslim di Provinsi Bali telah berkomitmen untuk membantu Kepolisian Daerah Bali dalam menjaga stabilitas keamanan dan mendukung Presidensi G20 di wilayah Bali. (R/L..).



TerPopuler