Lewati Jembatan Kayu, Verifikasi Faktual Sembilan Parpol "Door to Door" Sampling 90 Warga Sigar Penjalin KLU -->

Lewati Jembatan Kayu, Verifikasi Faktual Sembilan Parpol "Door to Door" Sampling 90 Warga Sigar Penjalin KLU

Rabu, 26 Oktober 2022, Rabu, Oktober 26, 2022

 


FOTO. Tim Verfak KPU dan Bawaslu KLU saat melintasi jembatan kayu di Dusun Lendang Galuh, Desa Sigar Penjalin, Kecamatan Tanjung untuk menemui sampling warga yang masuk sebagai anggota parpol pemilu 2024.


MATARAM, BL - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi NTB melakukan monitoring verifikasi keanggotaan terhadap sembilan partai politik calon peserta Pemilu 2024 secara door to door di wilayah Kabupaten Lombok Utara (KLU)


Kali ini, bersama tim Verfak KPU KLU dan Bawaslu, verifikasi dilakukan pada keanggotaan Partai di Dusun Lendang Galuh, Desa Sigar Penjalin, Kecamatan Tanjung, Rabu Sore  (26/10). 


Di mana, untuk di Desa Sigar Penjalin terdapat 90 orang warga yang di sampling selama dua hari sejak Selasa (25/10) hingga Rabu (26/10). 


Sejumlah hal unik ditemukan tim Verfak di wilayah setempat. Yakni, salah seorang warga berusia lanjut, Inaq Sarinah (66),  mengaku tidak pernah ikut dan mengenal sembilan partai politik calon peserta Pemilu 2024.


"Tiang ndak taok lamun aran ita tame jarin anggota parpol (saya endak tahu kalau nama saya masuk sebagai anggota parpol)," ujar Sarinah. 


Perempuan paruh baya yang memiliki 12 anak itu, mendaku bahwa, ia tidak pernah sekalipun didatangi dan diminta bergabung oleh partai politik. Karena itu, ia merasa heran jika namanya masuk menjadi anggota partai politik. 


"Maiakan ita ngurus banget dait sampi ketimbang jarin anggota parpol (enakan saya ngurus sawah dan sapi, ketimbang menjadi anggota parpol)," kata Sarinah sambil berkelakar. 


Pernyataan berbeda dilontarkan warga Dusun Lendang Galuh, Desa Sigar Penjalin lainnya, Marhamah. Ia menegaskan bahwa, dirinya merupakan kader dari sembilan partai politik calon peserta Pemilu 2024.


"Iya saya adalah kader partai yang disebutkan, dan saya mendukung partai itu lolos sebagai peserta pemilu 2024 di KLU," ucap perempuan dua anak itu. 


FOTO. Tim Verfak KPU KLU saat menemui warga sebagai salah satu sampling anggota parpol peserta pemilu 2024.


Senada Marhamah, Ayanah juga mengaku, bahwa ia adalah kader partai yang disebutkan tersebut. "Saya benar adalah anggota partai itu. Ini karena saya sempat didatangi oleh pengurus partai untuk ditawari bergabung," kata dia. 


Dalam sampling sembilan partai politik calon peserta Pemilu 2024, di Dusun Lendang Galuh, Desa Sigar Penjalin, Kecamatan Tanjung itu. Medan yang dilalui tim Verfak KPU dan Bawaslu KLU, cukup menantang. 


Sebab, kendati berjarak sekitar 8 kilometer dari ibukota KLU di Tanjung, namun tim Verfak harus melewati jembatan kecil yang terbuat dari kayu yang tidak bisa dilalui oleh sepeda montor apalagi mobil. 


Kegiatan verifikasi faktual ini berlangsung sejak 17 Oktober hingga 4 November 2022. 


FOTO. Kassubag Partisipasi Hubungan Masyarakat KPU Provinsi NTB, Alesta Reza (kanan) saat memantau verifikasi keanggotaan terhadap sembilan partai politik calon peserta Pemilu 2024 yang dilakukan tim Verfak KPU dan Bawaslu KLU.


Terpisah, Kassubag Partisipasi Hubungan Masyarakat KPU Provinsi NTB, Alesta Reza menjelaskan bahwa verifikasi faktual kepengurusan dan keanggotaan parpol adalah kelanjutan dari tahapan verifikasi administrasi.


"Verifikasi faktual saat ini untuk memastikan kesesuaian data atau yang sudah terinput pada Sistem Informasi Partai Politik (Sipol) dengan kondisi faktual di lapangan," kata dia.


Disebutkan bahwa ada sembilan parpol yang akan dilakukan verifikasi faktual, yaitu Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Buruh, Partai Garda Perubahan Indonesia (Garuda), Partai Gelombang Rakyat Indonesia (Gelora), Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), Partai Persatuan Indonesia (Perindo), Partai Solidaritas Indonesia (PSI), dan Partai Ummat. (R/L..)

TerPopuler